Home / Huashan | |||||||||
HUT ke 15, IKTP Gelar Jalan Ceria Minggu Nanti Kamis, 13/04/2017 | 07:17 | |||||||||
PEKANBARU - Ikatan Keluarga Tionghoa Pekanbaru (IKTP) menggelar jalan ceria, Minggu (16/4/2017) mendatang. Kegiatan ini untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) IKTP ke 15. "Jalan ceria mengambil star di Gedung IKTP Jalan Tanjung Datuk, Pekanbaru. Kami menyediakan berbagai hadiah menarik dari sponsor," kata Ketua Panitia Pelaksana Jalan Ceria, Rianto didampingi Sekjend IKTP, Khusdjono SH Mkn kepada MRNetwork. Saat ini, lanjutnya, jumlah peserta sudah lebih 700 orang berasal dari berbagai kalangan dan perusahaan. Di antaranya instansi swasta, asuransi, apotek, laboratorium, bengkel mobil, sekolah, rumah sakit dan paguyuban Tionghoa di Pekanbaru. Rianto berharap peserta gerak jalan sehat atau jalan ceria dapat hadir pukul 6.30 WIB. "Semua peserta mendapatkan topi dan makanan. Kegiatan terbuka untuk umum dan gratis," terangnya. Selain itu, terdapat kegiatan lainnya, salah satunya Baksos berupa donor darah dan pengobatan gratis dari beberapa rumah sakit swasta di Pekanbaru. Bahkan terdapat juga ambulance di lokasi baksos. "Pengobatan gratis berupa cek gula darah dan kolesterol serta lainnya. Kegiatan dipusatkan di Gedung IKTP," terangnya. Sementara itu, Ketua Panitia baksos, Leni Sumarni menjelaskan, baksos salah satu rangkaian acara memeriahkan HUT IKTP. "Kita berharap baksos dapat membantu sesama dan menjadi agenda rutin IKTP," ungkapnya. Penulis: Wisli Susanto Editor : Yusni Fatimah |
|||||||||
|
Komentar Anda:
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |