Home / Pekanbaru | ||||||
Warga Miskin Masuk DTKS Pekanbaru Tembus 245 Ribu Jiwa Jumat, 29/11/2024 | 21:44 | ||||||
Ilustrasi ratusan ribu jiwa warga Pekanbaru masuk dalam daftar penerima Bansos (foto/int) PEKANBARU – Hingga 20 November 2024, sebanyak 245.587 jiwa dari 87.313 Kepala Keluarga (KK) di Kota Pekanbaru tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Data ini mencakup warga miskin dan rentan miskin yang menjadi prioritas penerima bantuan sosial dari Pemerintah Kota Pekanbaru maupun Pemerintah Pusat. Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru, Dr Idrus, mengungkapkan jumlah ini bersifat dinamis dan terus mengalami perubahan. “Hingga 20 November 2024, DTKS mencatat 245.587 jiwa, 87.313 KK. Data ini bergerak terus, bisa naik atau turun. Saat ini, data yang ada menunjukkan peningkatan," ujar Idrus, Jumat (29/11/2024). Peningkatan jumlah masyarakat yang masuk DTKS disebabkan oleh intensifnya pendataan yang dilakukan oleh petugas Dinas Sosial di lapangan. Menurut Idrus, sebelumnya pendataan tidak dilakukan secara masif, namun kini menjadi fokus utama. “Bertambahnya (DTKS) kemungkinan karena dulu kita tidak masif mendata. Sekarang, pendataan dilakukan lebih intensif. Ada juga program santunan kematian yang mensyaratkan warga terdaftar dalam DTKS,” jelasnya. Idrus menambahkan, DTKS tidak hanya mencakup masyarakat miskin, tetapi juga mereka yang rentan miskin. Kategori rentan miskin ini merujuk pada individu atau keluarga yang berpotensi jatuh ke dalam kemiskinan jika tidak ada perubahan pola hidup atau intervensi bantuan. “Dalam DTKS, ada yang miskin dan ada yang rentan miskin. Rentan miskin ini adalah mereka yang masih memiliki peluang jatuh miskin jika tidak mengubah pola hidupnya," ungkap Idrus dikutip dari pekanbaru.go.id. Dengan bertambahnya data masyarakat yang masuk DTKS, Pemerintah Kota Pekanbaru terus berupaya memastikan program bantuan tepat sasaran. Pendataan masif ini juga diharapkan mampu memetakan kebutuhan warga yang membutuhkan dukungan agar kebijakan sosial lebih efektif. (*) |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |