Home / Motor | ||||||
Desain New Honda Scoopy Unik dan Fitur Modern, Siap Jadi Tren Baru Pecinta Skutik Selasa, 05/11/2024 | 22:07 | ||||||
New Honda Scoopy siap mencuri perhatian pecinta skutik unik (foto/ist) JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali memperkenalkan generasi terbaru dari skutik ikonik mereka, New Honda Scoopy. Dengan konsep "Totally Unique," skutik ini hadir dengan desain dan fitur yang semakin memperkuat karakteristik unik. Serta fashionable yang sudah melekat sejak diluncurkan pertama kali pada tahun 2010. Kehadirannya diharapkan mampu menggaet perhatian pecinta skutik di Indonesia yang mencari gaya berkendara yang ekspresif dan berbeda. Generasi terbaru New Honda Scoopy mengalami perubahan pada sejumlah elemen desain yang membuatnya semakin ikonik dan futuristik. Lampu utama kini dilengkapi dengan teknologi LED crystal block yang tak hanya memberikan pencahayaan lebih fokus, tetapi juga tampilan modern yang elegan. Selain itu, hadirnya Digital Panel Meter, handle cover tertutup, dan USB Type-C Charger menjadikan skutik ini lebih praktis dan cocok bagi mereka yang mengutamakan mobilitas harian yang mudah dan cepat. President Director AHM, Susumu Mitsuishi, menyatakan bahwa New Honda Scoopy memiliki daya tarik tersendiri bagi pecinta skutik unik dan fashionable. "Sejak 2010, Scoopy telah beradaptasi dengan tren dan kebutuhan pengguna. Desain baru dan fitur terbaik pada New Honda Scoopy diharapkan dapat meningkatkan gaya hidup pengguna," ujar Mitsuishi. Executive Vice President Director AHM, Thomas Wijaya, menambahkan bahwa Scoopy dirancang untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup anak muda Indonesia yang ingin tampil fashionable dan unik. "Selama lebih dari satu dekade, Scoopy terus diminati. Kami harap generasi terbaru ini dapat menjadi simbol kebanggaan bagi penggunanya yang ingin tampil sebagai trendsetter," ungkap Thomas. New Honda Scoopy memiliki console box lebih besar berkapasitas 4 liter untuk menyimpan barang, serta jok berwarna cokelat pada varian Stylish dan kombinasi hitam-abu pada varian Prestige, yang memberi kesan semakin elegan dan trendy. Pembaruan pada lampu belakang juga turut menyempurnakan keseluruhan desain. Fitur Keamanan dan Kenyamanan Maksimal Tampilan Digital Panel Meter yang berisi informasi seperti kecepatan, konsumsi bahan bakar, dan indikator ECO menambah pengalaman berkendara yang informatif. Terdapat pula Multi-Function Hook yang bisa dilipat, memudahkan pengguna untuk membawa barang-barang dengan lebih praktis. Performa Tangguh dan Ramah Lingkungan Pilihan Varian dan Warna Menarik Kehadiran warna dan desain terbaru ini diharapkan mampu memenuhi karakter pengendara yang beragam dan menjadikan New Honda Scoopy sebagai tren baru di kelasnya. (rilis) |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |