Home / DPRD Pekanbaru | ||||||
Besok 4 Pimpinan Definitif DPRD Pekanbaru Dilantik Selasa, 29/10/2024 | 14:29 | ||||||
Ketua DPRD Pekanbaru Sementara Muhammad Isa Lahamid (foto/int) PEKANBARU - DPRD Kota Pekanbaru sudah mengeluarkan agenda resmi pelantikan empat pimpinan definitif DPRD Kota Pekanbaru periode 2024-2029 pada Rabu (30/10/2024) besok. Sidang paripurna istimewa ini akan dihadiri 400 undangan termasuk para pejabat penting di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru dan Pemerintahan Provinsi Riau "Sekretariat sudah mempersiapkan tamu sekitar 400 orang. Baik tamu dari masing-masing pimpinan yang akan dilantik. Selain itu undangan untuk Forkompinda, tokoh masyarakat dan pejabat dari daerah lain terutama yang berbatasan dengan wilayah Kota Pekanbaru. DPRD lain juga akan kita undang," kata Ketua DPRD Pekanbaru Sementara Muhammad Isa Lahamid, Selasa (29/10/2024). Ditambahkan Isa, agenda pelantikan pimpinan defenitif DPRD Pekanbaru akan dihadiri Pj Gubernur Riau, Rahman Hadi dan Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa. "Ya, Insya Allah datang dan seperti biasa di paripurna istimewa esok kita akan banyak mengundang dari kalangan tokoh masyarakat," ujarnya. Prosesi pengambilan sumpah/janji empat pimpinan definitif DPRD Pekanbaru akan dipimpin langsung Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kota Pekanbaru. "Sesuai surat yang sudah kita ajukan dan komunikasikan, Ketua PN langsung yang akan mengambil sumpah," sebut Isa. Politisi PKS ini menyebut, SK dari Gubernur Riau untuk empat Parpol yang dapat jatah pimpinan defenitif, kini sudah di tangan pimpinan sementara. Empat parpol pemenang Pileg 2024 tersebut masing-masing PKS, Demokrat, PDI Perjuangan dan Gerindra. "Sudah, semua SK empat pimpinan sudah turun dari Gubernur. Sudah lengkap semuanya, kemarin terlambat sedikit tapi alhamdulilah sudah turun semua," tutup Isa. Penulis: Mimi Purwanti |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |