Home / Motor | |||||||||
Jangan Asal Ngegas! Ini Tips #Cari_aman di Persimpangan Jalan Jumat, 18/10/2024 | 09:06 | |||||||||
Capella Honda berbagi tips berkendara di persimpangan jalan.(foto: istimewa) KAMPAR - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) sebagai Main Dealer sepeda motor Honda di wilayah Riau, semakin memperkuat komitmennya dalam mengkampanyekan keselamatan berkendara, khususnya bagi pengendara sepeda motor. Dengan semakin banyaknya pengguna motor sebagai solusi transportasi yang praktis dan ekonomis, keselamatan di jalan raya menjadi fokus utama demi mengurangi risiko kecelakaan di wilayah ini. Kesadaran akan keselamatan di jalan raya menjadi sangat penting mengingat meningkatnya jumlah kendaraan bermotor. Jalan raya, yang dipenuhi dengan berbagai jenis kendaraan mulai dari angkutan umum hingga kendaraan besar, memiliki potensi bahaya yang tinggi, terutama di area rawan kecelakaan seperti persimpangan dan tikungan. Instruktur Safety Riding CDN Riau, Arif Rahman Hakim mengatakan, persimpangan jalan seringkali menjadi titik paling rawan kecelakaan. "Kondisi lalu lintas yang sepi, justru lebih berbahaya karena kerap kali pengendara tergoda untuk memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi tanpa memperhatikan situasi sekitar," jelas Arif. Sebagai bagian dari kampanye keselamatan berkendara, PT CDN Riau membagikan tips #Cari_Aman untuk melewati persimpangan dengan selamat: 1. Kurangi Kecepatan dan Tunggu Sejenak Pengendara disarankan untuk mengurangi kecepatan dan berhenti sejenak di persimpangan guna mengidentifikasi kondisi lalu lintas sekitar. 2. Konfirmasi Keselamatan dengan Melihat ke Kiri dan Kanan Sebelum melewati persimpangan, pastikan untuk melihat ke kiri, kanan, dan kiri kembali untuk memastikan tidak ada kendaraan lain yang mendekat. 3. Gunakan Lampu Sein dengan Benar Nyalakan lampu sein sebelum berbelok dan matikan setelah berbelok. Hindari penggunaan lampu hazard kecuali dalam kondisi darurat. 4. Jangan Tergesa-gesa Hindari kebiasaan langsung memacu gas saat berada di persimpangan. Lebih baik memprediksi potensi bahaya untuk mencegah kecelakaan. "Selalu biasakan memprediksi bahaya, baik saat lalu lintas ramai maupun sepi. Kemampuan ini sangat penting tidak hanya di persimpangan tetapi juga di semua jenis jalan," tambah Arif. PT CDN Riau menyediakan pelatihan safety riding di Capella Honda Safety Riding Center Riau, dengan instruktur bersertifikasi dan fasilitas pelatihan yang lengkap. Pelatihan yang ditawarkan PT CDN Riau, untuk meningkatkan kemampuan pengendara dalam memprediksi bahaya dan merespons situasi berbahaya di jalan raya. “#Cari_aman saat di persimpangan, jangan asal Nge-Gas ya.. berhenti sejenak, lakukan prediksi bahaya,” tutup Arif.(rilis) |
|||||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |