Home / Otonomi | ||||||
PHR Apresiasi Karya Jurnalistik Terbaik Wartawan Halloriau.com Kembali Raih Prestasi di PENA 2024 Sabtu, 28/09/2024 | 07:37 | ||||||
Andy Indrayanto, wartawan halloriau.com (dua kanan) meraih juara tiga di ajang PENA 2024 (foto/Meri) PEKANBARU – Wartawan halloriau.com, kembali raih prestasi di Pertamina Hulu Rokan News Award (PENA) 2024. Andy Indrayanto berhasil meraih juara tiga untuk kategori media online dengan judul karya "Zero to Hero: Merajut Asa, Meraih Mimpi Lewat Kemitraan Pertamina dan Rumah Jahit Lestari". Tahun lalu wartawan halloriau.com, Rinai Bening Kasih karya berjudul "Hikayat Togar: Harmoni Gajah dan Manusia yang Tak Sekedar Mimpi" meraih Juara II PENA 2023. Usai acara, Andy merasa bersyukur atas prestasi yang bisa diraihnya. Apalagi mengingat pesaing juga merupakan para jurnalis yang terbiasa ikut lomba. "Saya bersyukur atas penghargaan yang diraih. Karena tak menyangka, di tengah nama-nama wartawan Riau yang kerap meraih juara lomba menulis," ujar wartawan yang bertugas di Kabupaten Pelalawan ini, Jumat (27/9/2024) malam. Ia juga berterima kasih atas dukungan media tempatnya bekerja, secara khusus jajaran redaksi yang dipimpin Pemred Budi Satria. Di mana Halloriau.com selalu mendorong wartawannya menghasilkan karya jurnalistik berkualitas. "Terima kasih atas dukungan dan dorongan tersebut. Setiap karya jurnalistik yang dibuat tentunya tidak serta merta meraih juara, namun Halloriau.com tetap mau memberikan tempat dan ruang bagi wartawannya untuk berkarya," sambungnya. PENA 2024, yang merupakan adaptasi dari Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) yang diselenggarakan oleh PT Pertamina (Persero) di tingkat nasional, telah menjadi wadah bagi para jurnalis untuk menunjukkan kemampuan dan kreativitas mereka dalam menyajikan berita seputar energi, sosial dan lingkungan. PENA 2024 ini berhasil menjaring 168 karya terbaik dari para wartawan berbagai media di Provinsi Riau. Salah satu karya terbaik itu sukses didapat wartawan halloria Dengan tema “Energizing the Nation”, PENA 2024 yang sudah dilaksanakan tahun kedua ini berhasil mendorong para peserta untuk menghasilkan karya-karya yang berkualitas dan informatif dalam mendukung ketahanan energi nasional. “Kami sangat mengapresiasi antusiasme para peserta PENA 2024. Jumlah karya yang masuk meningkat dibanding tahun sebelumnya, menunjukkan bahwa para jurnalis Riau memiliki semangat yang tinggi untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa melalui karya jurnalistik,” ujar Corporate Secretary PHR WK Rokan Rudi Ariffianto. Pada kompetisi ini, sebanyak 20 orang wartawan terpilih sebagai pemenang dan wartawan berpotensi di berbagai kategori yakni media cetak, media online, media radio, essay foto dan video jurnalistik. Mereka dinilai berdasarkan kualitas tulisan, kedalaman analisis, dan relevansi dengan tema PENA 2024. “PENA 2024 bukan hanya sekedar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi wadah untuk meningkatkan kualitas jurnalisme di Riau. Kami berharap para pemenang dapat terus berkarya dan menginspirasi rekan-rekan seprofesi,” tambah Rudi. PHR berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan industri media di Indonesia, khususnya di Provinsi Riau. Melalui PENA, PHR ingin memberikan apresiasi kepada para jurnalis yang telah bekerja keras dalam memberikan informasi yang akurat dan membangun kepada masyarakat. Pada acara tersebut, Pj Gubernur Riau melalui Kepala Dinas Kominfo Riau, Ikhwan Ridwan SH M.Si mengapresiasi terselenggaranya PENA 2024. Ia juga memberikan apresiasi kepada para wartawan yang berkarya dengan sangat baik sehingga memberikan edukasi dan mendorong kemajuan energi nasional dan Riau khususnya. “Selamat kepada para pemenang, semoga dengan adanya PENA 2024 yang dilaksanakan PHR ini dapat terus menumbuhkan semangat insan pers untuk memberikan kontribusi informasi positif dan membangun yang terbaik bangsa dan negara,” ujarnya. Kepala SKK Migas Sumbagut melalui Koordinator Formalitas dan Komunikasi M Rochaddy, mengucapkan selamat kepada para pemenang PENA 2024. Ia juga mengapresiasi atas kontribusi PHR dalam bidang operasi hulu migas dan kegiatan sosial masyarakat. “Apresiasi kepada PHR atas semua kegiatannya kepada masyarakat di sekitar wilayah operasi. Kami berharap ajang PENA 2024 dapat terus terlaksana sesuai harapan dan PENA ini merupakan wujud komitmen untuk mendorong insan media melahirkan karya yang bermutu,” ungkapnya. Adapun para pemenang PENA 2024 di setiap kategori yakni: Kategori Media Online Kategori Media Cetak Kategori Media Radio Kategori Essay Foto Kategori Video Jurnalistik Editor: Riki |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |