Home / Olahraga | |||||||||
Tim Esport Riau Borong Dua Medali di Porwanas XIV Banjarmasin Minggu, 25/08/2024 | 19:28 | |||||||||
Tim Esport PWI Riau berhasil menyumbangkan dua medali pada Porwanas ke XIV Tahun 2024 Banjarmasin, Kalimantan Selatan (foto/bambang) BANJARMASIN – Tim Esport PWI Riau mencetak prestasi gemilang dengan menyumbangkan dua medali pada ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) ke XIV yang digelar di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Turnamen Esport berlangsung dari 21 hingga 24 Agustus 2024 di Hall Hypermart, Jalan Ahmad Yani, Banjarmasin. Di cabang olahraga E-Sport, Tim PWI Riau sukses meraih medali perunggu pada nomor Mobile Legends Bang Bang (MLBB) dan medali perak pada nomor turnamen EAFC 24. Pencapaian ini menunjukkan potensi besar Tim Esport PWI Riau dalam kancah kompetisi nasional. Pada pertandingan MLBB, Tim PWI Riau berhasil mengalahkan Tim PWI Sulawesi Selatan di perempat final dengan skor 2-1. Sayangnya, di babak semifinal, langkah mereka terhenti setelah kalah dari Tim PWI Kalimantan Tengah dengan skor 0-3 dalam format best-of-3 (BO3). Kalimantan Tengah kemudian melaju ke final, namun takluk dari tim tuan rumah, Kalimantan Selatan, dengan skor 0-3. Sehingga Tim Kalsel berhak atas medali emas da Kalimantan Tengah membawa pulang medali perak. Tim MLBB PWI Riau yang terdiri dari lima pemain utama, yakni Dika Cahaya Putra (Gold Laner), Bambang Prayetno (Roamer), Doni Kesuma Putra (Midlaner), Ganda Jaya (EXP Laner), dan Megi Alfajrin (Jungler), tampil dengan semangat juang tinggi sepanjang kompetisi. Di nomor turnamen EAFC 24, perwakilan Tim E-Sport Riau, Doni Kesuma Putra, berhasil meraih medali perak setelah bertarung sengit hingga babak final. Doni mengalahkan Tim EAFC 24 PWI Sulawesi Selatan dengan skor 2-0 di semifinal. Namun, di final, ia harus mengakui keunggulan Tim EAFC 24 Kalimantan Selatan yang unggul dengan skor 2-0. Posisi ketiga diisi Tim PWI Sulawesi Selatan dan Kalimantan Timur yang masing-masing mendapatkan medali perunggu. Kapten Tim Esport PWI Riau, Dika Cahaya Putra, mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian timnya. "Semangat pemain Tim Esport PWI Riau sangat luar biasa, sejak awal pertandingan hingga akhir tetap kompak dan bersemangat, hingga akhirnya bisa meraih prestasi ini," ujar Dika. Sementara itu, Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Riau, Abdul Gapur, juga memberikan apresiasi tinggi atas keberhasilan yang diraih oleh Tim E-Sport PWI Riau. "Hasil ini benar-benar di luar ekspektasi kami. Di Porwanas 2022 di Jawa Timur, Esport belum masuk dalam cabang olahraga yang kami unggulkan. Namun, kerja keras tim yang terdiri dari anggota PWI Dumai ini mampu memberikan kejutan besar dengan membawa pulang satu medali perak dan satu perunggu. Ini pencapaian yang luar biasa," kata Abdul. Penyerahan medali untuk cabang E-Sport disaksikan langsung oleh Ketua PWI Riau, Raja Isyam Azwar, bersama Ketua SIWO Riau, Abdul Gapur, dan pengurus PWI Riau lainnya di Hall Hypermart, Jalan Ahmad Yani, Banjarmasin. Abdul Gapur berharap bahwa pada Porwanas berikutnya, Tim E-Sport PWI Riau bisa membawa pulang medali emas. Penulis: Bambang |
|||||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |