Home / DPRD Riau | ||||||
Wakil Ketua DPRD Riau Janji Perjuangkan Anggaran Pembangunan Fasilitas Atlet NPC Riau Sabtu, 10/08/2024 | 18:32 | ||||||
Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho kunjungi kantor sekaligus mess National Paralympic Committee (NPC) Riau. Ia berjanji akan perjuangkan anggaran untuk membangun fasilitas baru. (foto:ist) PEKANBARU - Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho mengaku prihatin dengan kondisi mess atlet dan fasilitas kantor National Paralympic Committee (NPC) Provinsi Riau. Hal itu ia katakan usai mengunjungi kantor National Paralympic Committee (NPC) Provinsi Riau, Sabtu (10/8/2024). Agung menyebut kunjungan ini selain sebagai ajang silaturahmi, juga bertujuan untuk meninjau kondisi kantor NPC Riau serta memantau sarana prasarana dan persiapan atlet yang akan berlaga di Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2024 di Solo, Jawa Tengah. Menurut Agung yang juga bakal calon Walikota Pekanbaru sekaligus Ketua DPD Partai Demokrat Riau itu, saat ini fasilitas yang dimiliki NPC Riau serta kesiapan para atlet tak perlu diragukan lagi. Diketahui, kantor pribadi NPC Riau juga dilengkapi dengan mess atlet dan lapangan indoor yang sangat membantu para atlet dalam berlatih. "Saya melihat NPC Riau mempersiapkan atletnya dengan sungguh-sungguh, jadi wajar mereka (NPC) mendapatkan prestasi yang luar biasa," kata dia. Namun, Agung menambahkan, meski sudah ada fasilitas yang memadai, kebutuhan lahan tambahan untuk tempat tinggal para atlet masih mendesak. Misalnya seperti musala di kantor NPC Riau yang juga difungsikan sebagai tempat tidur karena terbatasnya jumlah kamar atlet. "Mereka (NPC) Riau untuk menampung atlet sudah tumpuk-tumpukan tempat tidurnya, bahkan musala dijadikan tempat tidur," ungkap Agung prihatin. Maka untuk mendukung pengembangan para atlet, Agung berkomitmen akan memperjuangkan alokasi anggaran dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau agar NPC Riau dapat meningkatkan fasilitasnya. Tidak hanya penambahan mess atlet, Agung juga berencana memperjuangkan dapur umum di kantor NPC Riau, sehingga para atlet tidak perlu lagi memasak di kamar masing-masing. "Jadi atlet ini masaknya terfokus ke satu tempat saja, jadi tidak perlu masak di kamar lagi karena ada dapur umum," tutupnya. Penulis: Rinai |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |