Home / LifeStyle | ||||||
Ini Deretan Orang Terkaya di Indonesia Versi Forbes Periode Juni 2023 Kamis, 06/07/2023 | 17:07 | ||||||
Robert Budi Hartono masih menjadi orang terkaya di Indonesia versi Forbes.(foto: int) JAKARTA - Robert Budi Hartono kembali menduduki posisi teratas sebagai orang terkaya di Indonesia berdasarkan data terbaru yang dirilis Forbes Real Time hingga akhir Juni 2023. Dalam daftar tersebut, Robert Budi Hartono memiliki kekayaan senilai US$ 26,2 miliar, setara dengan Rp393 triliun dengan asumsi kurs Rp15 ribu/dolar AS. Dilansir beritasatu.com, dalam daftar orang terkaya di dunia, posisi Budi Hartono turun dari sebelumnya ke-55 menjadi ke-59. Budi Hartono lahir di Semarang, Jawa Tengah pada 28 April 1941 silam. Dia merupakan anak dari pendiri perusahaan rokok Djarum Oei Wie Gwan. Sayap bisnisnya pun melebar ke berbagai sektor. Salah satunya di sektor perbankan dengan BCA. Selain itu, Budi Hartono juga memiliki bisnis bidang properti, agrobisnis, elektronik, serta multimedia. Urutan kedua orang terkaya di Indonesia juga masih ditempati Michael Hartono. Kekayaannya ditaksir mencapai US$ 25 miliar atau sekitar Rp375 triliun. Michael Hartono merupakan kakak dari Robert Budi Hartono. Bersama sang adik, pria kelahiran 2 Oktober 1939 itu mengembangkan berbagai bisnis hingga menjadi orang paling kaya di Indonesia. Selanjutnya urutan ketiga ditempati Low Tuck Kwong. Kekayaannya ditaksir mencapai US$ 22,1 miliar. Low Tuck Kwong lahir pada 17 April 1958 di Singapura. Pundi-pundi Low Tuck Kwong sebagian berasal dari Bayan Resources, perusahaan batu bara yang didirikannya. Berikut daftar lengkap 20 orang terkaya di Indonesia versi Forbes hingga akhir Juni 2023: 1. Budi Hartono: US$ 26,2 miliar 11. Martua Sitorus: US$ 3,2 miliar |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2025. All Rights Reserved |