Home / Pekanbaru | ||||||
550 Orang Donor Darah di Hari Pertama Gerakan 3.000 Kantong Darah Ramadan Minggu, 12/03/2023 | 19:52 | ||||||
Ilustrasi donor darah dalam Gerakan 3.000 Kantong Darah Ramadan (foto/bayu) PEKANBARU - Relawan Peduli Covid-19 Riau bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanbaru kembali mengadakan kegiatan bakti sosial donor darah. Kali ini dengan tema "Riau Mendonor, Gerakan 3000 Kantong Darah Ramadan". Kegiatan yang digelar selama enam hari ini, yakni 12 hingga 17 Maret 2023, digelar dalam rangka menyambut Ramadan. Koordinator Donor Darah Relawan Peduli Covid-19 Riau, Akiong Yap mengatakan, di hari pertama ini, Relawan Peduli Covid-19 Riau berhasil mengumpulkan 550 kantong darah. "Hari pertama ini kita berhasil mengumpulkan 550 kantong darah. Dari 588 calon pendonor, 38 orang tidak lulus seleksi karena beberapa faktor, seperti HB rendah atau tinggi, tekanan darah rendah atau tinggi, riwayat penyakit, usia, berat badan kurang, dan lainnya," kata Akiong, Minggu (12/3/2023). Ketua Relawan Peduli Covid-19 Riau, Sarwie Tan mengatakan, kegiatan donor darah ini sengaja digelar untuk membantu ketersediaan darah di PMI pada bulan ramadhan. Kerena biasa saat ramadhan sangat sedikit sekali orang yang bisa mendonorkan darah sedangkan permintaan akan darah tetap dan bahkan meningkat. "Kami berharap kegiatan ini akan bisa mengumpulkan kantong-kantong darah yang banyak sehingga bisa membantu PMI Kota Pekanbaru dalam melayani kebutuhan darah bagi masyarakat," kata Sarwie Tan. "Panitia tidak mentargetkan jumlah kantong darah yang terkumpul namun dari pendaftaran yang diterima hingga saat ini jumlah yang mendaftar sudah mencapai 2.000 pendonor dan kami berharap jumlah ini akan terus bertambah nantinya," ujarnya. Sarwie Tan mengatakan, pihaknya juga mengajak seluruh masyarakat untuk dapat turut serta mensukseskan kegiatan ini, dengan ikut mendonorkan darahnya. Penulis: Bayu Derriansyah |
||||||
|
HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | BRKS | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2010-2024. All Rights Reserved |