![]() |
||||||
Dukung Aplikasi MyPertamina, DPRD Riau: Selama Ini Penyaluran BBM Bersubsidi Kebablasan Kamis, 30/06/2022 | 19:45 | ||||||
![]() | ||||||
Anggota DPRD Riau, Kelmy Amri | ||||||
PEKANBARU - Anggota Komisi I DPRD Riau Kelmy Amri menyambut baik kebijakan Pertamina mewajibakan pembeli BBM jenis pertalite dan solar menggunakan aplikasi MyPertamina. Menurutnya, sistem ini harus dipahami sebagai upaya pemerintah mengawasi konsumen BBM bersubsidi. "Harus kita pahami ini upaya pemerintah pusat untuk mengendalikan siapa yang layak untuk menggunakan BBM bersubsidi," kata Kelmy, Kamis (30/6/2022). Dia mengatakan, pemerintah mencoba untuk mengatur mekanisme pembelian BBM dengan aplikasi untuk menjamin BBM subsidi tepat sasaran. Sebab, selama ini banyak masyarakat mampu dan kendaraan industri menggunakan BBM bersubsidi. "Kalau selama ini kita lihat pemakaian pertalite yang merupakan minyak subsidi ini kebablasan. Bahkan orang kaya pun menggunakan minyak bersubsidi," tambahnya. Namun, Ketua Fraksi Demokrat ini menegaskan, perlu mengukur sejauh mana efektivitas sistem ini dalam mengawasi konsumen BBM bersubsidi. "Namun, nanti mesti dikaji apalah efektif atau tidak. Jadi ini ikhtiar pemerintah untuk mengendalikan minyak subsidi agar tepat guna. Kalau dalam pelaksanaannya ada kendala, kita tunggu juga arahan seperti apa dari pemerintah pusat," ujar Kelmi. Sebagai informasi, Aplikasi MyPertamina akan menjadi syarat untuk membeli BBM bersubsidi jenis Pertalite dan Solar mulai 1 Juli 2022. Tujuannya, supaya penyaluran BBM bersubsdi tepat sasaran. Penulis: Rico Mardianto
| ||||||
![]() ![]() ![]() |
![]() ![]() |

HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2011-2021. All Rights Reserved |