Home / Otonomi | |||||||
Pekanbaru Masih Penyumbang Tertinggi Kasus Positif Covid-19 Jumat, 29/01/2021 | 08:29 | |||||||
![]() | |||||||
Ilustrasi | |||||||
PEKANBARU - Kota Pekanbaru masih menjadi daerah dengan jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 paling tinggi di Provinsi Riau. Terdata untuk Kamis (28/1/2021) terjadi penambahan 51 kasus baru di Pekanbaru dengan total kasus se-Riau sebanyak 116 kasus. "Data terus berubah setiap hari, hingga hari ini Pekanbaru masih penyumbang paling banyak," kata Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Mimi Yuliani Nazir, Jumat (29/1/2021). Namun, kata Mimi, kabar baiknya jumlah kasus meninggal di Riau semakin menurun. "Kemarin ada 1 yang meninggal di Pekanbaru, untuk 11 kabupaten dan kota lainnya tidak ada," jelasnya. Sementara itu, jumlah pasien sembuh juga terus meningkat. Terdata hingga 28 Januari 2021 terdapat 28.659 kasus kumulatif dengan total kesembuhan sebanyak 26.672 "Kita masih banyak PR bersama hingga benar-benar tidak ada lagi korban meninggal dunia," ujar Mimi. Adapun tambahan kasus baru di Kampar sebanyak 9 kasus, Pelalawan 3 kasus, Indragiri Hulu 11 kasus, Indragiri Hilir 2 kasus, Dumai 3 kasus, Kepulauan Meranti nihil, Bengkalis 7 kasus, Siak 15 kasus, Kuansing 3 kasus, Rokan Hilir 1 kasus, dan Rokan Hulu 6 kasus. Penulis : hr2 | |||||||
![]() ![]()
|
Berita Terkait : | |
24/03/2021 | 21:01 Wib![]() Bertambah 3 Orang, Kasus Terkonfirmasi Covid-19 di Inhu Jadi 1.346 Inhu ![]() ![]() Covid-19 di Riau Hari Ini Kembali Melejit 169 Kasus, Sembuh 111 Orang Otonomi ![]() ![]() 2021, Kasus Positif Covid-19 di Rohul Cendrung Turun Rohul ![]() ![]() Waspada! Pesta Pernikahan Penyumbang Terbesar Kasus Covid-19 di Riau Otonomi ![]() ![]() Riau Tambah 65 Kasus Positif Covid-19, Dua Meninggal Otonomi ![]() ![]() Lansia Wajib Vaksin di Fasyankes, Ini Sebabnya Otonomi ![]() ![]() Besok, 1.500 Orang Akan Disuntik Vaksin Covid-19 Tahap II Otonomi ![]() ![]() Kasus Positif Covid-19 di Riau Menurun, Masyarakat Mulai Patuhi Prokes Otonomi ![]() ![]() Target Vaksinasi Covid-19 Tahap II di Riau 925.362 Orang Otonomi ![]() ![]() Riau Sudah Vaksinasi 950.850 Orang Otonomi ![]() ![]() Positif Covid-19 di Riau Hari Ini Bertambah 67 Kasus, Pasien Sembuh 86 Orang Hallo Indonesia ![]() |
|
![]() ![]() |

HOME | OTONOMI | POLITIK | EKONOMI | OTOMOTIF| HUKRIM | OLAHRAGA | HALLO INDONESIA | INTERNASIONAL | REDAKSI | FULL SITE |
Copyright © 2011-2021. All Rights Reserved |